Image

Kenalkan Kampung Sanitasi ke Anggota HAKLI Provinsi Jawa Timur Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Tenaga Sanitasi Lingkungan dan Pemberdayaan Kepada Masyarakat

HAKLI MEDIA, (16/07/2022) “Mahasiswa, Tenaga Sanitasi Lingkungan, jika mau berkembang perlu adanya suatu fasilitas pendukung (Sanitasi Lingkungan) untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas Tenaga Sanitasi Lingkungan dalam berlatih dan berpraktek terkait Penyehatan, Pengendalian dan Penanggulangan risiko Kesehatan Lingkungan” Papar Sekjen Hakli, Bambang Lukisworo, SKM.

Pada kesempatan ini Sekjen Hakli, Bambang Lukisworo, SKM menyampaikan tentang Kampung Sanitasi yang merupakan penerapan Kesehatan Lingkungan yang mempunyai nilai ekonomis yang lebih tinggi dan diharapkan dapat menjadi contoh untuk masyarakat. Karena menurut beliau, masyarakat pada umumnya sudah berfikir tentang Kesehatan, jadi unsur dan nilai-nilai ekonomi akan menjadi pendorong kepada masayarakat agar mau dan sadar tanpa paksaan untuk mengembangkan Kesehatan Lingkungan. Kampung Sanitasi ini adalah usaha swasta yang mendapat binaan dari HAKLI berada di Serpong, Tangerang Selatan. Kampung Sanitasi ini memberikan kesempatan kepada masyarakat dan dunia Pendidikan yang berminat untuk mendatangi Kampung Sanitasi.

Beliau-pun menyampaikan tentang Kampung Sanitasi yang merupakan penerapan Kesehatan Lingkungan yang mempunyai nilai ekonomis yang lebih tinggi dan diharapkan dapat menjadi contoh untuk masyarakat. Karena menurut beliau, masyarakat pada umumnya sudah berfikir tentang Kesehatan, jadi unsur dan nilai-nilai ekonomi akan menjadi pendorong kepada masayarakat agar mau dan sadar tanpa paksaan untuk mengembangkan Kesehatan Lingkungan.

Selain mengenalkan Kampung Sanitasi, beliau juga menyampaikan terkait tata kelola organisasi HAKLI serta transformasi pengelolan organisasi menuju system yang mendukung era industri 5.0 yang mencakup tata Kelola keuangan, keanggotaan, dan system monitoring evaluasi. (AZM/HM)